RADARCIANJUR.com - Kriminolog Universitas Suryakancana (Unsur) Cianjur, Kuswandi menilai, kejahatan yang terjadi di angkutan umum khususnya di wilayah Kabupaten Cianjur, bukan hanya karena faktor pelaku.
Tetapi menurut Kuswandi, bisa disebabkan dari korban tersebut, karena mengenakan perhiasan yang terlalu mencolok. Terlebih bisa terjadi terhadap kelompok rentan seperti anak-anak, perempuan, dan lansia.
Kuswandi menjelaskan, berdasarkan teori Carol, dari faktor tersebut, kelompok rentan mudah dijadikan sasaran kejahatan. Hal itu disebabkan, karena jika melawan, kelompok itu biasanya tidak memiliki daya upaya dan berisiko tinggi.
Baca Juga: Waspada Copet di Angkum, Handphone dan Barang Berharga Kerap jadi Sasaran, Polisi Segera Diterjunkan
Tidak beraninya melaporkan kejadian kepada aparat penegak hukum (APH), turut menjadi pendorong kejahatan itu, berlanjut dan menjadikan masyarakat faktor kriminogen.
"Faktor lainnya dari korban, karena memancing aksi kejahatan. Harusnya, kejahatan yang sudah sering tersebut, membuat masyarakat waspada dan tidak mengenakan perhiasan yang berlebihan. Ketika kejahatan tidak dilaporkan, ini menjadi fenomena gunung es. Tidak bisa dibiarkan, harus diselesaikan," ujar Kuswandi.
Mengenai maraknya pencopetan menjelang Ramadan, Kuswandi menilai, hal tersebut belum tentu bisa dikaitkan. Kejahatan bisa terjadi dari berbagai macam atau inter relasi. Selain dari tabiat jahat pelaku, mencari keuntungan dengan jalan pintas lantaran faktor ekonomi jadi pemicu.
"Belum tentu ada kaitan menjelang Ramadan, tindakan copet itu motifnya ekonomi, dan faktor-faktor lainnya bisa berbagai macam atau inter relasi," kata Kuswandi.***
Artikel Terkait
Wawancara Eksklusif Radar Bogor dengan Kedutaan Besar Ukraina (bagian-1), Dubes Ukraina : Ini Kejahatan Kemanusiaan
Konser Musik di Cibodas Disusupi Komplotan Copet
Keamanan Pasar Cipanas Sigap Atasi Teror Tindak Copet dan Hipnotis, Satu Pelaku Diamankan
Begini Tips Lindungi Anak dari Kejahatan Seksual
Waspada Copet di Angkum, Handphone dan Barang Berharga Kerap jadi Sasaran, Polisi Segera Diterjunkan