RADARCIANJUR.com - Jadwal keberangkatan Kereta Api (KA) Siliwangi berubah lebih awal dari yang telah lama ditetapkan.
Perubahan jadwal tersebut, dipastikan PT KAI Humas Daop 2 Bandung, mulai satu bulan ke depan dan masyarakat nantinya diminta untuk mencatat jadwal tersebut.
Adapun perubahan itu, diantaranya Kereta Api Lokal KA Siliwangi (KA 331) relasi Cipatat - Sukabumi yang sebelumnya memiliki jadwal keberangkatan pukul 08.45 WIB menjadi pukul 08.35 WIB.
KA Siliwangi (KA 333) relasi Cipatat - Sukabumi yang sebelumnya jadwal keberangkatan pada pukul 14.45 WIB menjadi pukul 14.00 WIB.
Baca Juga: Berikut Daftar Kereta Api yang Dapat Promo 20 Persen
KA Siliwangi (KA 335) relasi Cipatat - Sukabumi yang sebelumnya jadwal keberangkatannya pada pukul 20.35 WIB menjadi pukul 19.30 WIB.
Manager Humas Daop 2 Bandung Mahendro Trang Bawono mengatakan, hal itu dilakukan untuk meningkatkan animo masyarakat dalam menggunakan transportasi Kereta Api.
"Sesuai dengan pemberlakuan Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2023 akan dimulai pada 1 Juni 2023," kata Mahendro, Jum'at (12/05/2023).
Ia menegaskan, perubahan jadwal KA Siliwangi semakin diperkuat dengan berbagai persiapan.
"Pada tanggal 31 Mei telah mempersiapkan posko di berbagai unit kerja agar seluruh aspek seperti layanan tiket dan operasional KA berjalan lancar, selamat, aman, dan terkendali,” tutup dia.***
Artikel Terkait
38 Titik Rawan Jalur Kereta Api, Daop 2 Bandung Gerak Cepat Sebelum Lebaran
Tertabrak Kereta Api, Pria di Karangtengah Terkapar Hingga Tewas di Tempat
64 Ribu Tiket Kereta Api Tujuan Jateng-Jatim Sudah Ludes
Ada Flash Sale dan Promo Tiket Kereta Api untuk Mudik Lebaran 2023, Catat Tanggalnya!
Ini Syarat Perjalanan Kereta Api Terbaru 2023, Usia 18 Tahun Ke Atas Wajib Vaksin Booster