RADARCIANJUR.com - Perang sarung terjadi di Kabupaten Bogor, Sabtu (25/3/2023).
Tak hanya perang sarung, para remaja kedapatan terlibat aksi perang petasan di jalan utama alternatif Cibubur - Cileungsi.
Polsek Cileungsi gerak cepat dan membubarkan aksi perang sarung dan petasan yang membahayakan tersebut.
Baca Juga: Mau Naik Haji? Simak Persiapan Sebelum Berangkat Haji
Kapolsek Cileungsi, Kompol Zulkarnaen menjelaskan, awalnya sekitar pukul 03.00 WIB warga melaporkan adanya aksi perang sarung dan petasan yang dilakukan sejumlah remaja.
"Polisi yang sedang melakukan patroli kemudian menghalau kejadian itu," tegas dia dikutip dari RBG.id.
Polsek Cilaku juga menangkap beberapa orang yang terlibat perang sarung dan petasan di lokasi kejadian.
"Kami periksa sejumlah orang dari sekitar lokasi kejadian," pungkas Zulkarnaen. ***
Artikel Terkait
Cianjur Rawan Perang Sarung, Polisi Bakal Gencar Patroli di Titik-titik Ini
Kisah Islami : Panglima Perang Termuda Usamah bin Zaid
Janjian Hendak Lakukan Perang Sarung di Cianjur, Lima Remaja Diamankan Polisi
Polres Cianjur Sebar Tim Pemantau Cegah Aksi Perang Sarung