Selasa, 6 Juni 2023

Kai EXO Wamil Dinilai Terlalu Mendadak : Pihak Militer Buka Suara

- Jumat, 5 Mei 2023 | 16:56 WIB
Kai EXO Menangis di Live Instagram. (Instagram @zdklin)
Kai EXO Menangis di Live Instagram. (Instagram @zdklin)

RADARCIANJUR.com - Personil grup boyband KPop EXO, Kai akan wamil (wajib militer) dan jadwal wamilnya itu dinilai terlalu mendadak. 

Diketahui pada Rabu (3/5), SM Entertainment mengumumkan bahwa salah satu membernya, Kai EXO akan menjalani wajib militer pada 11 Mei mendatang.

Namun hal itu membuat Kai EXO kecewa karena panggilan wajib militer itu datang di tengah persiapan comeback bersama EXO.

Kabar wamil Kai EXO menjadi kontroversi, dan akhirnya pihak militer akhirnya angkat bicara mengenai hal ini.

Baca Juga: Jelang Pemilu 2024, Disdukcapil Targetkan 70.000 Pemilih Pemula Rekam e-KTP

Dilansir dari Star News, Kamis (4/5/2023), bahwa pihak kemiliteran mengungkapkan bahwa Kai EXO telah menunda wajib militer dua kali. 

“Bagi orang-orang yang diwajibkan menjalani wajib militer, dalam kurun waktu dua tahun dapat mengajukan 5 kali penundaan. Peraturan itu dapat digunakan siapa saja baik artis maupun non-artis. Dari beberapa alasan penundaan, ada yang namanya “alasan lain.” “Alasan lain” dapat digunakan sebanyak dua kali pengajuan penundaan. Peraturan itu sudah diterapkan sejak 2010,” jelas pihak militer.

Faktanya ternyata jadwal wamil Kai EXO bukan dadakan karena sebenarnya Kai EXO sudah dua kali menunda jadwal wamilnya. Mau tidak mau Kai EXO harus mengikuti wamil yang telah di jadwalkan. 

Baca Juga: Tebing Ambrol, Jalan Penghubung Sarampad Mangunkerta Tertutup Material Longsor

Sementara Kai sendiri merasa sedih mengetahui jadwal wamilnya, Kai menangis karena banyak agenda yang sudah dia siapkan jelang wamil, termasuk comeback bareng EXO.

“Hari ini adalah hari pertama aku mengetahuinya (jadwal wamil) juga, jadi mohon pengertiannya. Saya akan tersenyum mulai besok dan seterusnya,” ujarnya sambil menangis dalam Live Instagram-nya, Rabu malam.

“Ada banyak hal yang sudah aku siapkan. Sayang sekali. Rasanya menjengkelkan. Aku enggak bisa apa-apa. Aku sedih karena enggak bisa nunjukkin ke kalian apa yang sudah aku persiapkan,” lanjutnya.

Rencananya Kai akan menggelar fanmeeting secara gratis pada tanggal 9 Mei 2023 via Yes 24 Live Hall di Seoul tepatnya dua hari sebelum dia wamil untuk menyapa para penggemar.

 

Halaman:

Editor: Wiliani Putri

Sumber: Pojoksatu.id

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Netizen Jodohkan Inara Rusli dengan Ariel NOAH

Jumat, 2 Juni 2023 | 09:30 WIB

Aktor Senior Eeng Saptahadi Meninggal Dunia

Senin, 22 Mei 2023 | 14:03 WIB
X