Rabu, 7 Juni 2023

Fatin Nangis Saat Syuting Music Video Single Baru Menjelang Pagi

- Jumat, 12 Mei 2023 | 12:30 WIB
Potret Fatin dalam sampul official music video 'Menjelang Pagi'. (YouTube Fatin)
Potret Fatin dalam sampul official music video 'Menjelang Pagi'. (YouTube Fatin)

RADARCIANJUR.com - Fatin Shidqia Lubis meluncurkan lagu dan video klip terbaru berjudul Menjelang Pagi.

Karya musik terbaru Fatin yang bertajuk Menjelang Pagi, yang sudah bisa dinikmati di semua digital streaming platform mulai 5 Mei 2023 dirilis di bawah naungan label Sony Music Entertainment Indonesia.

Lagu itu adalah salah satu karya paling melankolis yang pernah digarap oleh musisi muda kelahiran 30 Juli 1996.

Baca Juga: Lokasi SIM Keliling Cianjur Jumat 12 Mei 2023

Kali ini Fatin kembali bekerja sama dengan mitra penulis lagu dan produser Nadya Fatira, yang mana sebelumnya mereka telah menggarap karya-karya terdahulu FATIN seperti Bukan Kamu, Pelangi dan Hujan, dan Dalam Teduh.

Lagu Menjelang Pagi itu sendiri dibalut dengan produksi balada pop yang minimalis seolah-olah melukiskan perang batin seseorang di kala temaram, vokal Fatin yang tiada duanya pun bercerita tentang melodrama insomnia yang dilaluinya.

Di balik proses penggarapan lagu Menjelang Pagi tersebut, Fatin mengungkapkan bahwa intisari dari narasi lagu tersebut berakar dari sebuah deep talk yang kerap kali dilakukan oleh dua manusia yang sedang menjalin romansa, sebuah percakapan yang, sayangnya, malah berujung ke perpisahan.

Baca Juga: Wow Ada Fast X, Cek Jadwal Film Bioskop XXI Citimall Cianjur Jumat 12 Mei 2023

Bahkan saat melakukan pengambilan gambar music video untuk lagu Menjelang Pagi itu, Fatin pun tidak kuasa menahan air matanya.

"Lagu 'Menjelang Pagi' ini adalah apa yang seketika terjadi ketika pasangan memutuskan untuk berpisah jalan, dan perpisahan tersebut biasanya terjadi di jam 12 malam atau jam 1 pagi atau semacamnya,’’ ungkap Fain.

’’Secara pribadi, aku selalu memberikan diri aku waktu untuk sepenuhnya menyerapi kesedihan aku setelah berpisah dengan pasangan, bahkan bila itu artinya kepedihan itu membuat aku terus terjaga hingga esok paginya," tambah perempuan bernama lengkap Fatin Shidqia Lubis itu.

Menurut musisi asal Jakarta ini, rasa lara yang dituangkannya dalam lagu terbarunya ini adalah seratus persen berasal dari dirinya sendiri lanjutnya.

Baca Juga: Serbu.... Ini Link dan Cara Beli Tiket Konser Coldplay di Jakarta

"Dalam percakapan aku bersama produserku, Nadya Fatira, aku ingin lagu Menjelang Pagi ini bisa langsung menciptakan vibe yang sedih, namun, at the same time, menorehkan secercah rasa amarah juga. Aku melihat masih belum banyak lagu cinta di luar sana yang juga mengeksplorasi perasaan syok seseorang ketika harus berpisah di waktu yang sama sekali tidak disangka,’’ papar dia.

Halaman:

Editor: Deva Sakti

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Netizen Jodohkan Inara Rusli dengan Ariel NOAH

Jumat, 2 Juni 2023 | 09:30 WIB
X